Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PUISI NANGGALA 402

 

NANGGALA 402

Duka menyelimuti Indonesia setelah KRI Nanggala-402 dinyatakan tenggelam dan awak kapal yang berjumlah 53 orang dinyatakan gugur. Sebelum dinyatakan tenggelam, kapal selam buatan Jerman tersebut dilaporkan hilang kontak pada Rabu (22/4/2021) dini hari saat melakukan latihan di perairan utara Pulau Bali.

Tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala-402 memberi duka Kepada Bangsa Indonesia, terlebih lagi bagit keluarga yang ditinggalkan. KRI Nanggala-402 tenggelam di utara perairan Bali, ditemukan di kedalaman 838 meter dan terbelah menjadi tiga bagian. TNI Angkatan Laut menyatakan bahwa KRI Nanggala-402 mengalami keretakan besar hingga membuat sejumlah barang di dalam kapal bisa terapung keluar, bahwa keretakan besar tersebut kemungkinan terjadi akibat tekanan pada kapal. Mengingat KRI Nanggala-402 diperkirakan berada di kedalaman 700 hingga 800 meter di bawah permukaan laut.

Sebelum mereka berlayar, kabarnya mereka sempat menyanyikan lagu Endang Soekamti “Sampai Jumpa”.

Berikut lirik lagu tersebut:

Sampai Jumpa

Datang akan pergi
Lewat 'kan berlalu
Ada 'kan tiada
Bertemu akan berpisah

Awal 'kan berakhir
Terbit 'kan tenggelam
Pasang akan surut
Bertemu akan berpisah

Hey, sampai jumpa di lain hari
Untuk kita bertemu lagi
Kurelakan dirimu pergi
Meskipun 'ku tak siap untuk merindu
'Ku tak siap tanpa dirimu
Kuharap terbaik untukmu

Ketika kapal KRI Nanggala-402 tenggelam, muncullah video awak kapal menyanyikan lagu “Sampai Jumpa” yang diunggah oleh grup Endank Soekamti.

Melihat video tersebut, terasa begitu sedih dan pilu. Lirik lagunya pun terasa begitu pas dengan mereka, awak kapal KRI Nanggala-402 yang selalu pergi menunaikan tugas di perairan. Mereka yang selalu siap meninggalkan keluarga demi tugas, dan tentu saja, setiap mereka pergi akan ada rasa rindu yang selalu merasuk di kalbu. Namun, kini mereka telah pergi dan tak kembali. Mereka pergi bertugas menjaga perairan Indonesia untuk selamanya.

Kejadian ini menginspirasi saya untuk membuat puisi yang saya tujukan kepada Nanggala 402, semoga Surga menanti mereka. Yuk simak sedikit puisi yang terangkai untuk pahlawan sejati, awak kapal KRI Nanggala-402.

 

Tenggelamnya KRI Nanggala-402

Ada yang menyesak di hati

saat mengatahui kau pergi

Sedih hati ini tiada terperi

Tapi apalah mampu diri

Hanya terbingkis doa untukmu  pahlawan negeri

 

Wahai patriot terbaik bangsa

Gagah perkasa kau arungi samudra

Kau jaga samudera dengan segenap jiwa

Dalam dan gelapnya samudra tak kau hiraukan

Kecintaan pada negeri mengalahkan segalanya

 

Wahai patriot bangsa

Purna sudah baktimu

Sedang kami disini

Masih meratapi kepergianmu

 

Selamat jalan pahlawanku

Nanggala 402 armadamu

Kini menjadi bukti kecintaan sejatimu pada negeri

Menjadi sejarah betapa perkasanya dirimu

Yang kini berlayar dalam keabadian

On Eternal Patrol

Penjaga samudra sejati

 

+++

Wahai samudra...

Kau pilih ia sebagai penjaga sejatimu

Kau cintai ia sehingga ia kini selalu bersamamu

Kau tarik ia terlalu dalam, ke dasar samudra

 

Wahai samudra...

Taukah kau...

Begitu banyak tangis dan duka

Kepergian mereka menyisakan duka

dan kenangan yang tak terkira

Begitu cintanya kami pada mereka

Sehingga masih berat rasanya melepas kepergiannya

 

Wahai samudra...

Tunai sudah janji bakti mereka

Kau menjadi pelabuhan tarakhir

Menjadi bukti betapa kecintaan mereka padamu

Menjadi bukti dan saksi perjuangan yang tulus dan suci

 

Wahai samudra...

Kini mereka selalu bersamamu

Kau dan mereka telah menjadi satu

+++

Pahlawanku ...

Kami disini akan selalu mengenang kepergianmu

Manjadikan sejarah tangguhnya

Dan perkasanya dirimu

Pahlawan yang telah gugur demi negeri

Yang akan selalu kami kenang dan kami cintai

 

Selamat jalan pahlawan

Kebanggan ibu pertiwi

Jasamu akan selalu kami kenang

 

 

 

 

Posting Komentar untuk "PUISI NANGGALA 402"